Jumat, 03 Juni 2016

Serah Terima dan Pentas Seni MTs Al-Furqon Sanden

MTs Al-Furqon Sanden — Acara serah terima siswa kelas 9 selalu penuh suka cita dan khidmat seperti yang terjadi dalam acara serah terima dan pentas seni  MTs Al-Furqon Sanden Kamis (2/6), dua minggu sebelum pengumuman kelulusan ujian nasional (UN) yang sudah memasuki bulan puasa. 
Dalam sambutannya, Kepala Madrasah Zainuri, S.Pd, MSI berharap agar tahun ini MTs Al-Furqon Sanden, dapat meluluskan 100% siswanya dan mereka bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi sesuai keinginan juga terus mengembangkan kreativitas ataupun bakat yang mereka miliki. Lebih lanjut Zainuri memberikan bekal dan motivasi kepada siswa-siswi kelas 9 agar meraih cita-cita yang tinggi dan tetap menghormati guru kapan dan dimanapun berada.

Berbagai pertunjukkan seni dan kreativitas siswa ditampilkan dalam acara tersebut: penampilan hadroh group musik Fursa 99, hadrah, gerak lagu Guruku, lagu-lagu populer, musikalisasi puisi, paduan suara menyemarakkan suasana serah terima kelas 9 MTs  Al-Furqon ini.

Ucapan selamat, ucapan terima kasih kepada kepala madrasah, semua guru dan karyawan atas bimbingan dan motivasinya selama tiga tahun hingga saat ini siswa diserahkan kembali kepada para wali, hanya Allah SWT yang akan membalas amal kebaikan bapak ibu. “Tak lupa kami semua mohon maaf apabila selama tiga tahun anak-anak kami banyak melakukan kesalahan di madrasah,” ucapan dari salah satu wakil siswa.

Pada kesempatan ini pula, Ketua Yayasan yang diwakili Muhammad Irfan Chalimy memberi apresiasi kepada Madrasah dan siswa-siswi terbaik  yaitu, Eva Setya Ningrum, Evi Dwijayanti, Aretsa Yana, Said Muallim yang memperoleh nilai UAMBN dengan nilai sempurna 100. 

Wakil Kepala Madrasah bidang Kesiswaan, Hj. Ashlihatul Lathifah, S.Ag, MSI menjelaskan, "Acara ini  diselenggarakan di halaman utama madrasah dari pukul 8.00 sampai dengan pukul 12.00 WIB."





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MTs Al Furqon Sanden Gelar Rapat Kerja EDM - RKAM 2024

Kamis, 25 Januari 2024, pukul 12.30 WIB, MTs Al Furqon Sanden menyelenggarakan kegiatan Rapat Kerja Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan Penyusu...